Cara Mudah Mendaftar Akun Payoneer Secara Gratis

Ini dia keluaran terbaru yang lebih baik, lebih hebat, mudah diverifikasi. Kali ini saya akan membahas tentang mendaftar akun payoneer dan mendapatkan kartu payoneer secara gratis + bonus $25 jika kalian daftar melalui link referal, entah itu referal teman atau gunakan saja referal saya. Tapi bonus tersebut akan ditambahkan keakun anda, jika saldo payoneer anda telah mencapai $100, saya sendiri menggunakan referal teman saya. Kita lanjutkan kemanfaat kartu payoneer, manfaatnya adalah anda bisa  menerima pembayaran dari merchan affiliate seperti amzon.com dan transaksi online lainnya, jika anda kebetulan menjadi affilate amazon untuk mempermudah anda dalam menerima pembayaran komisi dari amazon anda bisa menggunakan payoneer, atau jika anda adalah seorang pemilik situs jual beli online anda bisa menjadi partner dari payoneer sehingga setiap transaksi keuangan bisa anda terima menggunakan payoneer, namun sebelum anda bisa menggunakan layanan dari payoneer untuk transaksi online anda harus memiliki akun payoneer terlebih dahulu. Jika sudah mengerti silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

Cara Mudah Mendaftar Akun Payoneer Secara Gratis :
  • Seperti yang saya katakan diatas, anda bisa mendaftar dengan referal saya dan dapat bonus $25. Silahkan anda daftar melalui referal saya disini. Jika anda tidak mendaftar melalui referal juga tidak apa, tapi nanti anda tidak akan dapat bonus $25. Jadi lebih baik daftar melalui referal disini.
  • Gambar diatas adalah halaman yang, jika anda mendaftar melalui referal, bisa dilihat disana tedapat tulisan Sign Up & Earn $25 (Mendaftar dan Dapatkan $ 25). Tapi jika anda tidak mendaftar melalui referal maka akan tampak seperti berikut ini. Terserah anda mau pilih yang mana.
  • Ok disini saya akan pkai cara yang referal, silahkan anda klick icon Sign Up & Earn $25. Jika sudah maka akan tampil seperti berikut ini. Pilih saja yang Prepaid MasterCard > setelah itu klick sign up.
  • Kemudian akan tampil seperti ini, silahkan anda perhatikan dengan teliti.
  1. Firs name : Isi dengan nama depan anda
  2. Last Name : nama belakang anda
  3. Email address : gunakan email yang anda gunakan (yang masih aktif)
  4. Re-enter email address : masukan kembali email sobat
  5. Date of birth : tanggal lahir anda
  6. Silahkan anda klick next
  • Setelah itu anda isi contact details anda, lihat keterangan dibawah ini.
  1. Country : Pilih Indonesia saja
  2. Street address : alamat jalan anda atau desa atau kampung
  3. City : Kota anda
  4. Postal  Zip kode : isi dengan nomor kode pos sobat
  5. Phone Type : pilih yang mobile saja
  6. Please Input your phone number : isikan dengan nomor hp kalian
  7. Klick next
  • Selanjutnya anda akan disuruh setting Security Details, lihat dibawah ini.
  1. Enter Pasword : Masukan kata sandi anda
  2. Re-enter Pasword : Masukan kata sandi anda lagi
  3. Security question : Pilih pertanyaan anda
  4. Security answer : masukan jawaban dari pertanyaan yang anda pilih (masukkan dengan jawaban yang mudah dihafal) soalnya ini nanti bisa digunakan jika anda lupa dengan password anda.
  5. klick next
  • Ambil Ktp anda atau kartu identitas yang lain, tapi disini saya akan menggunakan cara KTP. Silahkan anda bisa simak berikut ini.
  1. Pilih yang National ID (KTP)
  2. Biasanya sudah terisi secara otomatis
  3. Masukan Nomor ID KTP anda (NIK)
  4. Negara anda
  5. Poin 5 ini digunakan jika alamat tempat tinggal anda beda dengan KTP
  6. Pilih semua
  7. Klick order
  • Jika berhasil, maka akan tampil seperti berikut ini.


Tidak perlu menunggu beberapa lama atau sampai beberapa hari, cukup beberapa menit saja, silahkan anda buka email anda, maka anda akan mendapatkan email seperti berikut ini.
Disitu tertulis Kartu anda diperkirakan tiba antara 13 Mei 2016 dan 23 Mei 2016. Lalu apa yang anda harus lakukan? Yang anda harus lakukan adalah menunggu kartunya dikirimkan. Ok cukup sekian artikel saya kali ini. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Terimakasih.